Pages

Senin, 12 April 2010

Buat Repositori Local for Shared..

Postingan kali ini ini mungkin bisa disebut 'edisi' revisi dari postingan 'Install dan Update Offline Packages Ubuntu' karena pada postingan itu ga disebutin cara menditail cara membuat repo lokal. Oke Postingan "Buat Repositori Local for Shared" maksudnya adalah kita sebagai pengguna Ubuntu (memiliki koneksi internet) yang memiliki kedermawanan untuk memberikan packages-packagesnya untuk orang lain (Ga punya Koneksi internet), agar teman atau user ubuntu lain bisa merasakan betapa nikmatnya punya koneksi internet, hehe... Just Kidding, Just Swimming....

Oke tanpa Basa basi lagi deh langsung aja ke TKP :

1. Buka direktori dimana Packages-packages yang telah terinstall pada komputer yang ada koneksi internetnya, yaitu di direktori /var/cache/apt/archives dengan catatan harus bertindak sebagai root, caranya : tekan alt+f2 --> ketikan gksu ---> ketik lagi nautilus --> masukan password dan masuk ke direktori yang ttadi,kemudian dikopi semua isi direktorinya.
2. Buat Folder baru pada direktori Home atau dimana saja untuk menyimpan pacakagesnya, misalnya saja saya menyimpan di home foder saya (/home/denidharmatin) dengan nama folder package, kemudian paste semua packages yang telah dikopi tadi.
setelah itu rubah semua permissionnya, yaitu dengan cara :
masuk terminal dan ketikan:
chmod -R 777 package


ket : chmod -R adalah comand untuk merubah permission dari root secara rekursif, artinya merubah permission dari isi sebuah direktori. 777 adalah untuk mengubah permission secara radikal, maksunya adalah User Group Other dan All dirubah secara bersamaan, menjadi drwxrx.

3. Masuk terminal dan ketik perintah berikut :
sudo dpkg-scanpackages package /dev/null | gzip -9c > package/Packages.gz

ket : package adalah nama folder yang telah kita buat tadi dan Packages.gz adalah file yang akan didetek oleh sistem sebagai index dari semua packages yang ada di folder tersebut (Packages.gz adalah default/tidak bisa diganti dengan nama lainnya)

4. masuk ke /etc/apt, dan cari sources.list, silahkan anda ganti sources.list menjadi sources.list.bak atau terserah, kemudian buat file kosong yang bernama sources.list, kemudian isi kan :
file deb : /home/denidharmatin packages/

kemudian save, dan setelah itu ke terminal lagi dan ketik :
sudo apt-get update

5. setelah itu pilih deh packages-packages apa yang mau diinstall dan secara otomatis semua dependensi akan terpenuhi, karena sudah terdaftar semuanya di repo...

Terma Kasih... Gambar Menyusul, soale koneksi lagi lemabat... Salam...

0 comments:

Posting Komentar

ShareThis